Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Biaya Spooring Dan Balancing Ban Mobil


Biaya Spooring Dan Balancing Ban Mobil

Ketika menaiki mobil atau ketika kita memilih untuk membeli sebuah mobil selain keamanan dan irit faktor kenyamanan tentu menjadi salah satu poin penting dan seiring pemakaian mobil yang kadang melewati jalan-jalan yang tidak mulus menyebabkan roda mobil menjadi kurang lurus dan kurang seimbang nah saat itulah di butuhkan spooring dan balancing roda mobil tapi masih banyak yang bertanya sebenarnya berapa sih biaya spooring dan balancing dan kapan waktu yang tepat untuk melakukan perawatan roda tersebut.

Apa itu balancing dan kapan waktunya? kalau di ambil arti langsung dari kata balance yaitu seimbang, balancing artinya menyeimbangkan roda, biasanya di lakukan pada saat pembelian ban mobil baru atau atau ketika kita menggganti velg, tujuan balancing sendiri agar putaran roda menjadi seimbang sehingga ketika mobil kita melaju tidak ada roda yang mengalami goyangan atau roda yang terlihat sedikit bergelombang atau berkelok-kelok sendiri yang tentunya apabila mobilnya di pacu dengan kecepatan tinggi bisa membahayakan, sedangkan spooring fungsinya agar telapak ban lurus kembali seperti saat pertama kali mobil dibeli dan biasanya tanda yang paling ketara adalah habisnya ban yang tidak rata, misal ban bagian dalam masih bagus tetapi ban luar gundul atau telapak ban luar dan dalam bagus tetapi telapak dalam nya gundul, hal ini menandakan mobil perlu di lakukan spooring agar lurus kembali.

Untuk perawatan balancing biasanya lebih di utamakan ban depan karena menjadi ban kemudi sedangkan ban belakang terkadang jarang di balancing karena secara tugasnya juga hanya mengikuti roda ban depan dan tidak melakukan manuver belok seperti ban depan dan ini juga menjadi sebuah catatan bagi anda yang ingin mengganti ban mobil selalu pastikan ban yang lebih baru atau lebih bagus posisinya di depan karena ketika terjadi hal - hal yang tidak di inginkan apabila ban depan lebih bagus minimal arah laju mobil masih di kontrol.

Spooring bukan hanya bisa di lihat dari permukaan tapak ban yang terlihat habis tidak merata tetapi perbaikan shockbreaker roda ataupun tie rod pun kadang memerlukan spooring tetapi hal ini tidak mutlak juga perawatan spooring dilakukan bila di rasa perlu saja.

Untuk biaya spooring dan balancing ban mobil sebenarnya di tiap kota bisa berbeda - beda tetapi berdasarkan pengalaman masbilal yang di akhir tahun 2017 ini melakukan pembelian sepasang ban depan, biaya balancing per roda di patok sebesar 25 ribu rupiah jadi untuk 2 roda totalnya 50 ribu rupiah, dan karena kebetulan waktu itu bukan sengaja balancing tetapi memang mau membeli ban mobil baru maka di coba di negosisasikan saja sehingga biaya balancingnya bisa gratis hehe.. tetapi untuk biaya spooring pertengahan 2017 kemarin masbilal sempat menspooring mobil dan waktu itu biaya yang di kenakannya sebesar 150.000 tetapi memang setelah spooring stir roda menjadi lebih ringan dan stabilitas stir maupun roda terasa lebih enak dan nyaman.

Biaya spooring dan balancing ini tidak terpaku di harga yang di sebutkan tadi karena mungkin perbedaan kota dan kebijakan bengkel mungkin akan mempengaruhi ongkos biaya spooring dan balancing jadi harga tadi hanya sebagai gambaran saja apabila ada di antara para pembaca yang akan menspooring atau balancing mobilnya.

Posting Komentar untuk "Biaya Spooring Dan Balancing Ban Mobil"